Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang.
(QS. Ar-Rum: 21)
Tidak ada yang kebetulan di dunia ini, semua sudah tersusun rapi oleh sang Maha Kuasa. Kami bertemu dipertengahan tahun 2022, tidak ada yang pernah menyangka bahwa pertemuan membawa kami pada suatu ikatan cinta yang suci hari ini.
Tidak ada kata pacaran diantara kami, tetapi alam seakan terus berkonspirasi untuk menyatukan kami berdua dan di tahun 2023 kami berkomitmen untuk menjalin hubungan ini ke jenjang yang lebih serius.
Setelah banyak drama yang dilalui, kami berdua memutuskan untuk mengikat janji pernikahan pada tanggal 19 Juni 2025. Percayalah, bukan karena bertemu lalu berjodoh tapi karena berjodohlah maka kami dipertemukan.